Seminggu menjelang Lebaran, pedagang baju di Cimahi keluhkan sepinya pembeli

EKONOMI56 Views

BERITAJABAR.ID, Cimahi – Di momen Ramadhan ini berdagang merupakan hal yang sangat menjanjikan khususnya bagi para pedagang pakaian, biasanya toko mereka akan dibanjiri pembeli menjelang lebaran. seolah menjadi tradisi, masyarakat selalu menyempatkan membeli pakaian atau baju baru untuk dipakai di hari raya Idul Fitri. Namun di tahun ini banyak pedagang yang mengeluhkan tentang penjualan mereka yang sepi pembeli, khususnya para pedagang baju di alun – alun Cimahi.

“Iya sekarang mah masih sepi, kemarin juga belun ada yang beli, biasanya menjelang lebaran kaya gini udah rame tapi sekarang kurang” kata Suradi (43) ketika di wawancarai pada Sabtu (22/3/25) di Cimahi.

Salah satu penyebab lesunya penjualan disebabkan banyak konsumen yang beralih membeli baju di toko online, tentunya ini sangat berdampak pada berkurangnya pendapatan para penjual baju di alun – alun Cimahi. Ditambah suasana ekonomi dalam lingkungan masyarakat yang juga tidak baik – baik saja mempengaruhi aktivitas jual beli.

Namun tidak sedikit juga para pedagang pakaian di alun – alun Cimahi yang masih berharap agar dagangannya habis terjual. “Ya kita mah berharap supaya di waktu beberapa hari sebelum lebaran banyak yang beli” kata salah satu pedagang. Foto/Andrea pratama