Rumah amblas karena pergeseran tanah, Warga di Cimahi berharap di ganti dengan Rumah Baru

Berita1051 Views

BERITAJABAR.ID, Cimahi – Pergeseran tanah di Cihanjuang Kota Cimahi menyebabkan dua rumah warga amblas dan tak bisa di tinggali kembali, kejadian ini terjadi pada hari Senin 7 April 2025

Kajadian tersebut bermula ketika Ayi (38) mendengar suara orang memalu di dinding rumah nya, lalu datang gemuruh di bawah tanah, yang menyebabkan kaca jendela di rumah tersebut pecah, tidak lama setelah itu rumah yang ditinggalinya pun amblas.  “Pertama saya tuh denger kaya ada orang yang malu – malu dinding, terus tentangga selebelah rumah juga nanya kok kaya ada yang aneh, tiba – tiba kaca pecah terus gak lama rumah kita amblas” ungkapnya.

“Kalau kerugian mungkin karena Barang – barang juga banyak yang belum bisa di ambil karena bangunan nya udah miring, kaya kasur, lemari masih pada di dalem semua. Ungkap Ayi.

Sementara itu pihak pemerintah Kota Cimahi sedang dalam proses pengkajian terkait pembenahan dan renovasi rumah, namun BPBD Kota Cimahi sudah membantu dalam hal bantuan sementara. “Iya kalau bantuan mungkin berupa alat untuk evakuasi sementara, supaya ada barang yang bisa di selamatkan”. Ungkap Hendi (50) ketika di wawancarai.

“Kalau pemilik rumah sekarang ngungsi di tempat orang tua nya, kebetulan rumahnya keluarganya dekat sama tempat kejadian” tambah Hendi.

Meskipun masih dalam pengkajian, Ayi berharap Rumah nya yang lama bisa di gabtu dengan Rumah baru yang lebih nyaman dari pemerintah. Foto/Andrea pratama